Efek Samping Cream Eleora Cream Siang Malam, Apakah BPOM?

Dengan banyaknya produk skincare yang beredar, tentu saja setiap produk saling berlomba dengan membawa kelebihan-nya masing-masing. Adapun dengan banyaknya pilihan yang ada, biasanya membuat para wanita bingung sehingga lupa untuk mengecek apakah produk yang dibelinya sudah sesuai dengan kebutuhan apa tidak. terlebih lagi jika harganya lebih murah!

Sebenarnya produk pemutih yang murah tidak selalu jelek, misalnya saja seperti produk cream Eleora. Tapi perlu Anda ketahui jika Anda tidak cermat, diluaran sana banyak sekali produk palsu serupa yang ingin mendapatkan keuntungan semata. Efeknya apa? tentu pengguna produk palsu cream Eleora akan merasakan efek samping yang tentu tidak mereka inginkan.

Oleh karena itu, sebelum membeli coba perhatikan dengan seksama apakah itu produk cream Eleora yang asli atau tidak. Jika sudah terlanjur membelinya, maka sebaiknya ketahui efek samping Cream Eleora Siang Malam contohnya seperti berikut ini.

Apa Efek Samping Cream Eleora Siang Malam?

Apa Efek Samping Cream Eleora Siang Malam

Jika Anda merasakan satu dari lima efek samping penggunaan Cream Eleora Siang Malam berikut, maka Anda harus segera menghentikannya atau paling tidak mencari tahu apakah produk yang Anda gunakan benar-benar asli atau palsu.

Adapun kelima efek samping penggunaan cream Eleora Siang Malam yaitu :

1. Muncul Ruam Merah

Jika kulit wajah Anda tidak cocok dengan Cream Eleora, maka efek samping pertama yang akan dirasakan adalah mulai muncul ruam kemerahan pada wajah. Jadi ruam ini tentu akan mengganggu penampilan karena biasanya akan disertai dengan kulit wajah menjadi lebih sensitif.

Tidak hanya itu, munculnya ruam merah pada wajah akan disertai rasa panas. Demikian ini memang ada banyak penyebabnya, bisa jadi karena Anda menggunakan cream Eleora dalam jumlah yang banyak atau kemungkinan terburuk karena produk yang Anda gunakan merupakan produk palsu yang tentunya berbahaya.

2. Kulit Mengelupas

Selain muncul kemerahan pada wajah, efek samping lainnya yaitu bagian kulit luar wajah akan terkelupas. Meskipun yang dimaksud kulit terluar ini sangat tipis, tapi ini tentu saja kondisi tidak normal. Pengelupasan kulit ini sebenarnya merupakan hasil detoksifikasi kulit terhadap produk baru yang sedang digunakan.

Tapi apabila pengelupasan ini terjadi terus menerus, tentu saja kulit akan menjadi sangat sensitif. Solusinya adalah hentikan penggunakan Cream Eleora Siang Malam dan coba segera konsultasikan ke dokter kecantikan.

3. Sangat Rentan Iritasi

Seperti yang disinggung sebelumnya, jika kulit wajah Anda sudah muncul kemerahan dan mengelupas maka kondisi ini akan semakin diperburuk dengan membuat kulit rentan iritasi. Adapun iritasi ini bisa terjadi karena debu, cuaca panas dan sebagainya.

Jadi memang tidak semua jenis kulit cocok dengan suatu produk kecantikan, oleh karena itu kita sebagai pengguna memang harus jeli khususnya dalam menentukan pilihan yang sesuai dengan kebutuhan kulit kita.

4. Terasa Gatal Disekitar Wajah

Jika Anda selesai mengaplikasikan Cream Eleora Siang Malam dan ternyata membuat Anda merasa gatal disekitaran wajah, itu bisa menjadi pertanda awal Anda tidak cocok dengan produk yang satu ini. Rasa gatal ini memang bisa disebabkan oleh beberapa hal termasuk alergi terhadap kandungan Cream Eleora.

Nah, untuk memastikan rasa gatal ini benar dari penggunaan Cream Eleora apa bukan coba oleskan secara bertahap di wajah, jadi jangan langsung menyeluruh. Mulai oleskan di bagian luar wajah kemudian masuk ke dalam. Jika benar akibat Cream tersebut segera hentikan penggunaannya.

5. Tidak Ada Efek Positif

Apabila dalam kurun waktu genap sebulan tidak menunjukkan efek positif terhadap kulit wajah Anda, maka segera sudahi pemakaiannya.

Karena pada dasarnya jika Cream Eleora Siang Malam cocok dengan kulit Anda, maka efek yang bisa dirasakan adalah kulit menjadi putih, bersih dan lebih lembab.

Baca juga : 8 Ciri Tidak Cocok Memakai Cream Farma WDC, Yuk Lihat Efeknya!

Eleora Apakah BPOM?

Eleora Apakah BPOM

Jika Anda menggunakan produk Cream Eleora Siang Malam yang asli, sebenarnya tidak perlu khawatir. Karena Produk Cream Eleora sudah mengantongi izin resmi dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).

Adapun kandungan yang ada di dalamnya juga sudah teruji klinis dan bebas dari bahan berbahaya seperti merkuri dll. Agar lebih yakin, Anda juga bisa mengecek kode pada Cream Eleora di laman resmi BPOM.

Tips Menggunakan Cream Eleora

Untuk Anda pengguna baru produk Cream Eleora Siang Malam, ada baiknya Anda harus mengetahui beberapa hal termasuk aturan penggunaan yang dianjurkan.

Adapun tips menggunakan Cream Eleora yaitu :

  • Sebelum menggunakan Cream Eleora pastikan sudah mencuci wajah dengan facial wash
  • Kemudian pastikan wajah sudah dalam kondisi kering (tidak basah)
  • Oleskan Cream Eleora secara tipis-tipis dan tidak melebihi takaran
  • Lalu diamkan sejenak sampai meresap

Selain itu untuk mendapatkan hasil yang lebih optimal, jangan lupa juga untuk menggunakan rangkaian produk Eleora seperi serum, facial wash, toner dan lain-lain. Dengan perawatan yang sesuai maka kulit cerah, halus dan lembab bisa Anda dapatkan.

Jangan Menggunakan Cream Eleora Palsu!

Jangan Menggunakan Cream Eleora Palsu

Sebuah produk apabila semakin dikenal, biasanya akan muncul produk serupa tapi palsu. Oleh karena itu Anda sebagai pengguna harus cermat dan hati-hati, jangan sampai salah pilih produk Cream Eleora Palsu karena tegiur harga yang lebih murah dan ekonomis.

Secara umum, produk yang asli bisa kita lihat dari kemasan produk, barcode, dan tekstur. Untuk lebih jelasnya mengenai ciri-ciri Cream Elora Asli dan Palsu akan saya bahas di artikel selanjutnya.


Jadi itulah pembahasan lengkap mengenai efek samping Cream Eleora Siang Malam yang mungkin akan Anda rasakan jika tidak cocok dengan kebutuhan kulit wajah Anda. Jika Anda mengalami setidaknya 1 diantaranya maka sebaiknya segera hentikan penggunaannya untuk menghindari efek yang lebih buruk lagi. Semoga bermanfaat!

Leave a Comment