Saat kita mencari penginapan, tentu kita sudah tahu jenis penginapan selain hotel juga ada hostel, homestay, villa, cottage maupun guest house. Hostel sendiri bisa menjadi alternatif penginapan jika tidak ingin mengeluarkan budget lebih namun tetap akan mendapatkan fasilitas, kenyamanan dan kemudahan.
Lalu apa sih perbedaan hostel dengan penginapan lainnya seperti hotel, homestay dan guest house? Selebihnya bisa menyimak pembahasan lengkap pada artikel dibawah ini.
Pengertian Hostel
Hostel adalah sebuah penginapan yang lebih ditujukan untuk tamu berkelompok baik itu para mahasiswa, karyawan ataupun keluarga yang didalamnya juga dilengkapi dengna fasilitas kamar mandi, ruang televisi, ruang keluarga ataupun dapur yang bisa digunakan bersama.
Namun sebuah penginapan bisa dikatakan hostel setidaknya harus memiliki tipe kamar shared-room (dua kamar yang dijadikan satu), tapi ada juga yang menyediakan privat room. Tapi kebanyakan sebuah hostel memiliki banyak ruang kamar dengan tipe bunk-bed atau tempat tidur susun bertingkat.
Pengertian Hostel Menurut Para Ahli
Sedangkan pengertian hostel menurut ahli adalah akomodasi yang budget-oriented, menyediakan shared-room (kamar model asrama / dormitory) yang menerima wisatawan perorangan (biasanya backpacker) atau kelompok untuk masa tinggal jangka pendek, dan menyediakan area umum dan fasilitas bersama (Hostel Management, n.d.)
Sejarah Hostel
Pertamakali konsep hostel ini diperkenalkan di Jerman oleh Richard Schirrmann tepatnya pada tahun 1919. Ide penginapan ini muncul ketika Richard yang merupakan seorang guru tengah memandu perjalanan kemah akan tetapi tertunda oleh badai.
Lalu Richard mulai berinisiatif untuk menjadikan gedung sekolah sebagai asrama sementara tempat mereka menginap. Dari situlah ide tersebut direalisasikan dengan membuka hostel di Atlena Castle tahun 1912 yang mana bagunan hostel tersebut saat ini sudah dijadikan sebagai museum.
Sejak kala itu hostel terus berkembang dan mulai mendapat target pasar di berbagai wilayah Eropa, Amerika dan berbagai belahan dunia hingga saat ini.
Apa Perbedaan Losmen dan Hostel?
Jika di losmen bisa dibilang tamu menyewa sebuah kamar karena mengingnkan privasi lebih, namun pada hostel lebih tepatnya tamu hanya menyewa tempat tidurnya saja.
Pemilihan hostel ini dirasa sangat pas apabila kita menginap beramai-ramai atau rombongan dan ingin tetap tinggal dalam satu ruangan kamar yang sama.
Apa Perbedaan Hostel dan Hotel?
Banyak yang mengira hostel dan hotel itu sama, padahal tentu berbeda. Perbedaan ini bisa kita lihat dari beberapa aspek, demikian ini juga bisa menjadi ciri-ciri sebuah hostel adalah :
1. Fasilitas
Untuk ukuran tempat penginapan, fasilitas kamar hotel jauh lebih proper dan lengkap apabila dibandingkan dengan yang ada pada kamar hostel.
Pada kamar hotel umumnya tersedia berbagai macam ukuran kasur, lemari, cabinet, toilet lengkap dengan toiletries untuk tamu menginap untuk 2 orang saja. Sedangkan pada kamar hostel biasanya hanya ada kasur, almari, toilet, meja kursi yang digunakan secara sharing.
2. Fasilitas Umum
Fasilitas publik yang dimiliki hotel juga lebih lengkap daripada yang ada di hostel. Untuk hotel berbintang biasanya turut dilengkapi dengan fasilitas kolam renang, restoran, bar ataupun tempat fitnes. Sementara fasilitas umum pada hostel hanya sebatas roof top, mini bar dan juga taman/kolam kecil.
3. Biaya Sewa
Karena target market hostel diperuntukkan bagi tamu rombongan, tentu harga sewa per malamnya lebih mudah jika dibandingkan dengan hotel. Hal ini tentu juga berbanding lurus dengan fasilitas yang diberikan, tapi terasa efektif juga digunakan secara bersama-sama.
4. Tipe Kamar
Untuk hostel umumnya hanya memiliki 2 tipe kamar saja yakni kamar dorm ataupun privat. Sementara tipe kamar hotel ada berbagai macam seperti standart, deluxe, junior suite sampai denan tipe tertingginya.
5. Lingkungan
Bangunan hotel dan lingkungannya didesain lebih formal jika dibandingkan dengan hostel. Jadi Anda akan melihat lingkungan akan lebih rapi, tertata, termasuk juga pelayanan formal yang diberikan.
Sedangkan lingkungan hostel terlihat lebih santai dan ini cocok untuk mereka para tamu yang suka berinteraksi sosial.
Kelebihan dan Kekurangan Hostel
Hampir semua jenis penginapan baik yang murah ataupun mahal tentu memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri. Jika kit berbicara kelebihan dan kekurangan hostel maka bisa kita rangkum demikian adanya :
Kelebihan memilih hostel
- Tamu hostel lebih mudah bersosialisasi dengan traveller lain sehingga bisa bertukar cerita dan pengalaman.
- Harga sewa per malam untuk hostel terbilang lebih murah, tentu ini menjadi kelebihan karena anggaran lebihnya bisa dialokasikan untuk keperluan lainnya seperti wisata ataupun transportasi.
Kekurangan memilih hostel
- Tingkat privasi menginap di hostel tentu terbilang rendah. Karena kita harus berbagi kamar, toilet dan sebagainya.
- Tingkat kebisingan yang lebih tinggi apabila kondisi hostel sedang banyak tamu, demikian ini bisa mengganggu waktu istirahat kita.
- Tingkat keamanan yang rendah karena kita bersama dengan beberapa orang (shared-room) jadi harus lebih hati-hati dengan barang bawaan kita.
Jenis Jenis Kamar Hostel
Untuk jenis kamar hotel secara umum ada 2 tipe yang bisa Anda jumpai. 2 tipe tersebut adalah :
1. Kamar Asrama (Dorm)
Jenis kamar ini muat untuk 4 orang atau lebih dengan jenis tempat tidur berupa bunk bed (kasur susun) ataupun single bed berukuran 90 x 200 cm. Adapun untuk tipe kamar asrama ini masih akan dibagi lagi menjadi beberapa sesuai kebutuhan :
- Male-Only Dorm : Kamar ini berisikan kasur bertingkat dimana penghuninya khusus di isi oleh tamu laki-laki saja.
- Women-Only Dorm : Kamar ini berisikan kasur bertingkat dimana penghuninya khusus di isi oleh tamu perempuan saja.
- Mix Dorm : Kamar ini berisikan kasur bertingkat dimana penghuninya bisa di isi oleh laki dan perempuan.
- Shared Dorm : Kamar ini berisikan kasur bertingkat, dan terdapat 1 kamar mandi yang digunakan bersama-sama.
2. Kamar Pribadi (Privat)
Privat room adalah tipe kamar hostel untuk para tamu yang menginginkan privasi lebih karena hanya bisa di isi oleh 2 tamu saja. Umumnya kamar ini memiliki 2 kasur dan kamar mandi dalam namun ukurannya tidak terlalu besar.
Jadi itulah pembahasan artikel kali ini mengenai apa itu hostel, seperti apa ciri-cirinya dan juga terdapat fasilitas apa saja. Pada dasarnya hostel memang merupakan tempat penginapan murah yang cocok digunakan secara bersama-sama atau rombongan. Akan tetapi jika Anda menginginkan penginapan yang lebih mengedepankan privasi bisa memilih jenis penginapan lainnya.
Kecantikan adalah saat kamu melihat ke dalam mata seorang wanita dan melihat apa yang ada di dalam hatinya.